Perbaikan makam di Desa Bluluk, Kecamatan Bluluk, Lamongan (foto: Kodim Lamongan)

 

LAMONGAN, arekMEMO.Com – Kemanunggalan TNI dan rakyat di Lamongan, Jawa Timur, kian kental. Hal itu dibuktikan dengan serangkaian kegiatan yang melibatkan Babinsa dan warga.

Perbaikan makam leluhur di Desa Bluluk, Kecamatan Bluluk, Kabupaten Lamongan, Rabu (25/10/2023), tak lepas dari sinergitas bersama dan warga. Terbukti, perbaikan bisa terselesaikan dengan baik.

Danramil Bluluk Kapten Cba Sahuri mengapresiasi peran dan kinerja Babinsa di wilayah teritorialnya tersebut. Ia menilai, keberadaan Babinsa harus bisa membawa manfaat positif di masyarakat.

“Babinsa sebagai ujung tombak TNI-AD, harus bisa mewujudkan kemanunggalan dan mengatasi segala kesulitan dan keluhan masyarakat,” ucap Danramil.

Berbagai inovasi pun diciptakan demi terwujudnya perkembangan desa. Bahkan, saat ini pihaknya telah mengimbau para Babinsa untuk bisa mewujudkan semangat gotong-royong di kalangan masyarakat.

“Babinsa harus bisa menciptakan persatuan dan kesatuan di masyarakat. Babinsa harus bisa menjadi motivator di tengah masyarakat,” pungkasnya. (kar)