Panen Sayur Hidroponik, Persit Kodim Klungkung Dukung Ketahanan Pangan

Date:

 

KLUNGKUNG, arekMEMO.Com – Upaya mendukung ketahanan pangan tak hanya dibuktikan oleh prajurit TNI saja. Namun, upaya itu juga dibuktikan oleh para istri prajurit.

Panen sayur hidroponik kali ini dilakukan oleh Persit Kodim 1610/Klungkung. Panen itu, membuktikan jika Persit turut serta mendukung program ketahanan pangan.

Hal itu dikatakan oleh Ketua Persit Kodim Klungkung, Ny. Yoice Armen,  di sela panen sayur, Senin (28/08/2023) pagi.

“Ini bukti dari kami Persit Klungkung jika Persit juga berkomitmen mendukung program ketahanan pangan,” kata Yoice.

Pola hidroponik, kata Yoice, merupakan salah satu metode tanam yang cukup instan dan tak memerlukan lahan luas. Pasalnya, pola itu bisa dilakukan dengan menggunakan media air yang telah dicampur dengan nutrisi.

“Masyarakat bisa menggunakan metode ini. Hasilnya juga cukup bagus,” tandasnya. (*)

 

Terkini

Berita Terkait
Related

Refleksi Hari Sumpah Pemuda 2025: Dengan Karakter Luhur Pemuda Bergerak Perkuat Indonesia Bersatu

ArekMEMO.Com - Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 97 di...

Dolly Salim yang Pertama Menyanyikan Indonesia Raya Ketika Bangsa Tanpa Nama Masih Terjajah

ArekMEMO.Com - Tahun 1928 adalah masa ketika bangsa ini...

Satreskrim Polres Gresik Ringkus Pencuri Uang di Indomaret GRESIK, arekMEMO.Com – Ak

GRESIK, arekMEMO.Com - Aksi nekat MAK (34), warga Bantul,...