SURABAYA, arekMEMO.Com – Plh Gubernur Jatim Adhy Karyono, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Rafael Granada Baay, Pangkoarmada II, Kapolda Jatim, Kajati Jatim dan Ketua KPU Jatim meninjau pelaksanaan pemungutan suara.
Peninjauan pemungutan suara itu dilakukan di dua daerah. Selain di Surabaya, peninjauan yang dilakukan pada Rabu (14/02/2024) itu, juga dilakukan di beberapa TPS yang ada di Mojokerto.
Selain peninjauan pemungutan suara, peninjauan itu dilakukan juga untuk memastikan pelaksanaan Pemilu di Jawa Timur berjalan dengan kondusif.
Di tengah peninjauan tersebut, Plh Gubernur Jatim mengimbau masyarakat untuk menggunakan hak suaranya sesuai pilihan yang diinginkan. “Kami mengimbau masyarakat untuk jangan golput. Mari kita datang ke TPS kita, dan kita gunakan hak suara kita dengan baik,” pinta Adhy.
Sementara itu, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Rafael Granada Baay menegaskan, peninjauan yang dilakukannya bersama Forkopimda Jatim itu tak hanya memastikan kondusifitas berjalannya pemungutan suara saja.
Namun, ucap Pangdam, ia juga memastikan kesiapan seluruh pasukan pengamanan, terutama pasukan TNI yang telah disiagakan di setiap lokasi TPS guna menjamin keamanan berjalannya proses pesta demokrasi tahun ini.
“Untuk memastikan jika semuanya (pasukan pengamanan) dalam kondisi siap, dan memastikan keamanan selama pelaksanaan Pemilu ini,” jelas Pangdam.(*)