LAMONGAN, arekMEMO.Com – Pemerintah Kabupaten Lamongan melalui Perumda Aneka Usaha resmi menandatangani perjanjian kerjasama dengan PT. Brilliant E-Commerce Jaya (Mbizmarket) sebagai Mitra Resmi Toko Daring Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Republik Indonesia (LKPP RI). Penandatanganan yang berlangsung di ruang Command Center Pemkab Lamongan tersebut bertujuan untuk mempercepat transformasi digital dalam pengadaan barang dan jasa di Pemerintahan Daerah serta memberdayakan ekonomi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Lamongan.

Sekretaris Daerah Kabupaten Lamongan, Mohammad Nalikan, menyambut baik kerjasama ini, yang diharapkan dapat menjadi terobosan bagi pelaku UMKM di Lamongan untuk bersaing di era digitalisasi. Ia menekankan pentingnya komunikasi antara Perumda Aneka Usaha dan pelaku UMKM untuk meningkatkan kualitas produk yang dihasilkan.

“Dengan adanya kerjasama ini, Perumda Aneka Usaha bisa membangun komunikasi dengan UMKM yang ada di Lamongan untuk menyiapkan kebutuhan Pemerintah melalui pengadaan. Diharapkan, semangat para UMKM tidak hanya terbangun dalam jiwa, tetapi juga dalam kualitas produk yang lebih baik dan berstandar,” ujar Nalikan.

Nalikan juga menegaskan bahwa kerjasama ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan birokrasi yang lebih transparan dalam pengadaan barang dan jasa di Pemerintah Daerah Lamongan. “Pihak Pemerintah tinggal memilih produk yang sesuai dengan spesifikasi yang ada di DPA dan RKA. Jika sudah sesuai, tinggal klik saja, sehingga prosesnya menjadi lebih transparan,” tambahnya.

Direktur Perumda Aneka Usaha Lamongan, Agung Yulianto, menjelaskan bahwa pihaknya akan mendorong produk yang dihasilkan oleh pelaku UMKM di Kabupaten Lamongan untuk berperan dalam pengadaan jasa dan barang oleh pemerintah setempat. “Kami akan bekerja sama secara keseluruhan dengan OPD terkait dan Dinas Koperasi untuk mendukung UMKM,” ungkap Agung.

Sementara itu, Vice President Commercial Mbizmarket, Joko Wardoyo, menyambut gembira kerjasama ini dan berkomitmen untuk membantu pemerintah setempat dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Ke depan, Mbizmarket akan memberikan Training of Trainer (ToT) kepada pegawai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Lamongan untuk mempermudah komunikasi antara pegawai pemerintah dan pelaku UMKM.

“Kita akan memberikan pelatihan kepada BUMD Lamongan, sehingga mereka tidak bekerja sendirian, tetapi juga mendapatkan dukungan melalui ToT,” ujar Joko Wardoyo.

Dengan kerjasama ini, diharapkan pengadaan barang dan jasa di Kabupaten Lamongan dapat berjalan lebih efisien, transparan, dan memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi lokal, khususnya bagi pelaku UMKM.(Iyan)