Danrem 082: Trowulan Jadi Wisata Budaya

Date:

KOTA MOJOKERTO, arekMEMO.com – Danrem 082/CPYJ, Kolonel Inf M. Dariyanto mengecek berbagai kesiapan Pendopo Agung Trowulan yang nantinya digadang-gadang bakal menjadi lokasi wisata budaya dan edukasi.

Beberapa bangunan, sudah mulai berdiri di area Pendopo Agung. Salah satunya kandang burung merak, kolam ikan dan lokasi bermain anak. Tak hanya itu, area tersebut nantinya akan dijadikan wisata religi.

“Ada beberapa pembangunan yang masih belum terselesaikan, meliputi kandang Rusa sampai Musholla,” jelas Danrem, Jumat 16 April 2021.

Kolonel Dariyanto menyebut jika pembangunan itu, sudah menjadi bagian dari salah satu program Korem, khususnya pembangunan zona integritas menuju wilayah bebas korupsi atau WBK dan wilayah birokrasi bersih dan melayani dalam bidang pelayanan publik.

“Masyarakat yang berkunjung ke Pendopo Agung, bukan cuma untuk berwisata saja. Tapi, masyarakat lebih bisa mengenal banyak sejarah tentang Kerajaan Majapahit,” kata Danrem. (ril/bon) 

Terkini

Berita Terkait
Related

Catat Kinerja Positif, Bank Jatim Konsisten Dorong Peningkatan Skala Bisnis

SURABAYA,arekMEMO.Com -  PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk...

Refleksi Hari Sumpah Pemuda 2025: Dengan Karakter Luhur Pemuda Bergerak Perkuat Indonesia Bersatu

ArekMEMO.Com - Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 97 di...

Dolly Salim yang Pertama Menyanyikan Indonesia Raya Ketika Bangsa Tanpa Nama Masih Terjajah

ArekMEMO.Com - Tahun 1928 adalah masa ketika bangsa ini...