TNI & Warga Rabat Jalan Dusun Krajan

Date:

PONOROGO, ArekMEMO.com – Bati TNI Koramil 0802/10 Slahung, Serma Sawito  bersama anggota serta masyarakat melaksanakan karya bakti merabat jalan Dusun Krajan, Desa Simo, Kecamatan Slahung, Kabupaten Ponorogo.

Serma Sawito menuturkan bahwa karya bakti ia lakukan bersama warga Dusun Krajan, ini merupakan upaya membuat kondisi jalan lebih bagus. “Karya bakti ini bertujuan untuk membuat jalan agar lebih bagus dan tidak mudah rusak,  sehingga  warga maupun pengguna jalan lain lebih nyaman dan aman melewati,” katanya.

“Saya bersama rekan-rekan dari Koramil 0802/10 Slahung dan warga dengan jumlah labih kurang lima belas orang secara bergotong-royong mengerjakan rabat jalan sepanjang 180 meter, dan lebar 2,5 meter,” jelas Serma Sawito.

Anggota TNI maupun warga Dusun Krajan melaksanakan karya bakti penuh semangat  dalam kebersamaan, sehingga tampak suasana yang begitu akrab dan penuh kekeluargaan. (ril/bon) 

Terkini

Berita Terkait
Related

Merawat Tradisi Merawat Indonesia; Belajar dari Tengger

arekMEMO.Com - Hanya berselang empat bulan dari penyelenggaraan Pulang...

Gerak Jalan Mojokerto-Surabaya Digelar Besok, Simak Rute Terbaru

SURABAYA, arekMEMO.Com  - Gerak Jalan Mojokerto-Surabaya (GMS) 2025 akan...

Dianiaya Hingga Operasi, ASN Dinas PUTR Gresik Laporkan Rekan Kerjanya ke Polisi

GRESIK, arekMEMO.Com - Seorang perempuan Aparatur Sipil Negara (ASN) Dinas...

STIKOSA–AWS Rayakan Dies Natalis ke-61: Mengukir Perubahan dari Literasi Komunikasi ke Ekonomi Digital

SURABAYA, arekMEMO.Com - Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Almamater Wartawan...