JEMBER, ArekMemo.com – Komitmen Dandim 0824/Jember, Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin, S. Sos, M.I.Pol, untuk terus menggencarkan program One Day, One Pesantren, terbukti.

Komitmen itu terlihat ketika almamater Akademi Militer tahun 2001 itu, mengunjungi setiap pondok pesantren yang berada di wilayah tugasnya.

“Untuk hari ini kami berkunjung ke ponpes Al-Fatah, ponpes Miftahul Ulum dan ponpes As-Syafi’iyah di Desa Sukorejo,” ujar Dandim, Senin 16 September 2019.

Dikatakan, kunjungannya merupakan salah satu upaya pihak Kodim dalam menjalin silaturahmi dan sinergitas dengan para Ulama di Kabupaten Jember, Jawa Timur.

“Kita juga mengajak para Ulama untuk ikut berpartisipasi menjaga keamanan dan kondusifitas berlangsungnya Pilkades serentak yang sebentar lagi akan berlangsung di Jember,” kata La Ode.

Selain menjalin silaturahmi, kata Dandim, One Day, One Ponpes merupakan salah satu program yang saat ini gencar dilakukan seluruh personel Kodim Jember, terlebih para Babinsa.

“Kita ingin Kemanunggalan antara TNI dan rakyat yang sudah terwujud, terjaga dengan baik,” ujarnya. (ril/bon)